Selamat Datang di PAUD AURA ISLAMI - Mojorejo - Pungging - Mojokerto

Apakah Bisa Menggunakan Kurikulum Berbasis Islam ?

http://paudauraislami.blogspot.co.id/2015/12/kurikulum-berbasis-islami-anak-paud.html

Suatu lembaga pendidikan tentu memerlukan kurikulum untuk membantu pelaksanaan proses pembelajaran. Kurikulum yang kita ketahui yaitu merupakan rencana yang akan dilakukan untuk proses pembelajaran. Menurut Kelly (1999) kurikulum adalah semua proses pembelajaran yang direncanakan, yang diarahkan oleh sekolah, baik dilaksanakan secara individu maupun berkelompok, baik didalam maupun di luar kelas. 

Kurikulum untuk pendidikan anak usia dini tidak total ditentukan pemenrintah, namun kurikulumnya disiapkan sendiri oleh lembaga pendidikan anak usia dini yang sesuai dengan kebutuhan anak. Jadi setiap lembaga pendidikan anak usia didni dapat mengembangakan kurikulum sesuai dengan karater lembaga dengan berpedoman pada ketentuan pemerintah tentang standar dari pendidikan anak usias dini. Untuk kurikulum pada pendidikan anak usia dini hendaknya meliputi cakupan perkembangan seperti perkembangan fisik-motorik, kognitif, bahasa dan sosial emosional. 

Sebenarnya yang tidak kalah penting dalam cakupan kurikulum pendidikan anak usia dini adalah perkembangan agama dan moral. Kurikulum yang didalamnya mencangkup lingkup agama terutama islam akan mejadikan proses pembelajaran yang mengarahkan anak anak usia dini agar menjadi manusia yang berakhlakul karimah, karena kurikulum yang Islami itu berarti perencanaan pembelajaran yang diterapkan dilakukan untuk mencapai tujuan yang islami. 

Adapun tujuan dari kurikulum tersebut diantaranya dapat menjadikan anak bertaqwa, mengenali dan mencintai Allah SWT, mencintai Nabi Muhammad SAW sebagai nabinya. Konsep seperti itulah yang dapat dijadikan rujukan agar dapat membentuk anak sholeh dan sholeha yang nantinya dalam masyarakat akan menjadi insan yang sadar akan tugas sebagai kholifah dibumi dengan menggunakan pedoman Al Qur’an dan As Sunnah dalam kehidupannya. Sehingga bisa dikatakan manfaat akan kurikulum berbasis Islam memiliki manfaat yang luar biasa, karena memiliki konsepsi pentingnya akan investasi anak dalam pendidikan. 

Pendidikan yang berbasis islami bisa menumbuhkan kecerdasan intelektual, spiritual, kreativitas, rasa percaya diri, dan peka terhadap lingkungan sekitar. Dalam era sekarang ini agama sangat berperan penting dalam membentengi individu, karena dengan jaman semakin maju tentunya semakin banyak tantangan hidup yang akan menggerus agama dalam diri seseorang. Sehingga pelajaran umum saja diras belum cukup untuk membekali individu dalam menjalani hidup. 

Dengan dimasukkannya anak pada lembaga pendidikan yang menggunakan kurikulum berbasis islami tentunya akan mendapat dua kebaikan sekaligus pembelajaran umum dan pendidikan akhlak yangmana keduanya terintegrasi. Yang perlu direncanakan adalah bagaimana mendesain pendidikan agama dapat tersaji untuk anak usia dini. 

Bisa saja dengan cara yang fariatif dengan semenarik mungkin, simpel tapi mengena pada anak. Sehingga benar-benar terkonsep pada anak pengetahuan keagamaan dan belajar melaksanakan ketentuan-ketentuan yang sederhana dalam agama. Pendidikan dengan suatu rancangan yang ada unsur islaminya akan membuat anak memiliki gambaran sejak dini mengenal agamanya. 

Dengan kurikulum islami yang didalamnya terdapt integrasi pelajaran umum dan akhlak dapat membuat anak akan mencapai kedewasaannya dengan mampu mengatsi semua masalah dengan imu dan imannya. Seorang anak yang menempuh pendidikan dalam sekolah yang berbasis kurikulum islami akan benar-benar mengenal dirinya sendiri, orang tua yang melahirkannya, lingkungan dan Allah sebagai Tuhannya

Baca Juga Artikel Ini :

Pendidikan Anak Wajib Direncanakan 
--------------------------------------------------------
Selengkapnya : http://www.kompasiana.com/
Share this post :

Posting Komentar

PAUD AURA ISLAMI

PAUD AURA ISLAMI adalah lembaga pendidikan sekolah yang membimbing dan mendidik anak dengan kegiatan islami. dengan metode 4 pilar yaitu, learning to know, learning to do, learning to be, learning to live together

PENGUMUMAN

MENERIMA PENDAFTARAN MURID BARU
TAHUN AJARAN 2019 / 2020


Usia dan jenjang pendidikan

POS PAUD ( 2-3 TAHUN)

KB (3-4 TAHUN) 07.30 - 09.30 WIB

TK (4-6 TAHUN) 07.00 - 10.30 WIB

KUOTA TERBATAS.........!

Tempat pendaftaran:

PAUD AURA ISLAMI
Dusun Banyu urip - Desa Mojorejo
Kec. Pungging - Mojokerto

hotline : 082330635313

Statistik Blog

 
Support : Paud Aura Islami | Sekolah Unggulan | Sekolah Berbasis Islam
Copyright © 2015. Paud Unggulan Mojokerto - All Rights Reserved
Template by Sekolah Modern Modified by Paud Aura Islami
Proudly powered by Blogger